Saat Jenazah Eril Tiba di Indonesia, Polisi Siap Kawal
Radarcirebon.com, JAKARTA - Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) akan melakukan pengawalan terhadap jenazah Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril Ketika tiba di Indonesia.
Jenazah Eril telah ditemukan dengan kondisi meninggal dunia pada Rabu 8 Juni 2022. Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil memberi informasi akan membawa pulang putranya dan tiba di Indonesia pada Minggu 12 Juni 2022.
Ketika Jenazah Eril tiba di Indonesia, Polisi akan mengawal pemulangan dari Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) sampai kerumah duka di Bandung, Jawa Barat.
Hal tersebut dikonfirmasi langsung oleh Kabag Penum Divisi Humas Polri, Kombes Pol Gatot Repli Handoko.
Baca juga: Ridwan Kamil dan Ulama Setempat Ikut Mandikan Eril secara Syariat Islam
\"Tentunya Polri nanti tetap memberikan back up berupa pengawalan dari bandara sampai ke rumah duka,\" ujar Pol Gatot pada Jumat 10 Juni 2022.
Gatot meneruskan, proses pengawalan akan dibantu dari personel Polda Jawa Barat (Jabar). Dan pihaknya telah melakukan kordinasi dengan keluarga Ridwan Kamil.
\"Itu nanti dari Polda Jabar mungkin akan memberikan backup. Kemudian dari rumah duka ke tempat pemakaman, kita pasti Polri akan memberikan backup juga, terutama dari Polda Jabar,\" tuturnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: